Selamat datang di blog saya pada kesempatan kali ini saya akan membahas tugas saya yaitu tentang membuat Game dengan Scratch dengan judul game " Cepat Lari Tepat " yaitu game yang membutuhkan kecekatan pemainnya .Pada game yang saya buat ini adalah sebuah game 2 dimensi, terdapat seseorang yang berlari, user diminta untuk menekan up,down,left atau right pada keyboard yang harus tepat ditekan sesuai dengan box command yang datang, game ini mirip seperti game Cookie Run.



1. Nama Project                     : Cepat Lari Tepat

2. Latar Belakang                 :
            Game merupakan sebuah alat untuk bermain dan refreshing yang sangat berkembang akhir-akhir ini dalam lingkungan masyarakat. Saat ini game telah berkembang menjadi sebuah alat ataupun media yang bisa digunakan sebagai sarana belajar.

Permainan yang dimaksud dalam game juga merujuk pada pengertian sebagai “kelincahan intelektual” (intellectual playability). Sementara kata “game” bisa diartikan sebagai arena keputusan dan aksi pemainnya. Ada target-target yang ingin dicapai pemainnya. Kelincahan intelektual, pada tingkat tertentu, merupakan ukuran sejauh mana game itu menarik untuk dimainkan secara maksimal.

Game menjadi salah satu pilihan utama untuk mengisi waktu senggang setelah berakifitas. Banyak game yang bermanfaat namun ada juga beberapa game yang tidak layak dimainkan karena faktor kekerasan, pornografi, dan hal lain yang berbau negatif, tentu keuntungan dan kerugian bermain game kembali terletak pada orang memainkannya.

Dengan perkembangan teknologi saat ini, banyak aplikasi yang mempermudah pembuatan game, sehingga penulis tertarik dalam membuat game menggunakan bantuan aplikasi Scratch.
Scratch merupakan sebuah aplikasi yang memungkinkan kita untuk membuat sebuah games dan simulasi pembelajaran tanpa harus berkutat dengan bahasa pemrograman. Bahasa pemrograman yang rumit tersebut diganti dengan tombol tombol yang mudah untuk diaplikasikan secara mudah dengan memakai konsep blok pemrograman yang dapat di click drag and drop, jadi pemrogramannya menjadi mirip menyusun blok blok konstruksi LEGO.
Scratch mendukung adanya pengaturan dan penambahan suara untuk animasinya, Penambahan untuk banyak gambar yang mendukung ide cerita sebuah animasi ataupun games. Selain itu aplikasi ini juga bisa digunakan untuk pembelajaran kepada siswa dalam hal Problem Solving Skills, dan aktifitas yang memperkenalkan secara dini Logika dan Matematika.

Program scratch merupakan bahasa pemprograman baru yang membantu anak-anak dalam membuat cerita interaktif, animasi, dan game. Scratch adalah sebuah bahasa pemrograman untuk lingkungan belajar yang memungkinkan pemula untuk mendapatkan hasil tanpa harus belajar menulis sintaksis yang benar terlebih dahulu. Bahasa pemrograman ini dibuat oleh MIT Media Lab dari Massachusetts Institute of Technology. Dengan Scratch, pengguna dapat membuat animasi, permainan dan lain-lain. Konsep Scratch adalah konsep menyusun blok-blok perintah (visual). Pengguna dapat memprogram dengan menyusun blok-blok berisi perintah (disebut blocks) seperti bergerak, bersuara, atau berinteraksi ketika suatu tombol keyboard ditekan.

Pada game yang saya buat ini adalah sebuah game 2 dimensi, terdapat seseorang yang berlari, user diminta untuk menekan up,down,left atau right pada keyboard yang harus tepat ditekan sesuai dengan box command yang datang, game ini mirip seperti game Cookie Run.


3. Tujuan.
            1. Melatih Konsentrasi User.
            2. Melatih Kesatuan Pikiran dan Gerakan.
            3. Melatih Ketepatan Pikiran dan Gerakan
            4. Sebagai Hiburan.
            5. Menguji Kesabaran

4.  Fitur Aplikasi.
         1. Terdapat tampilan button yang sedang ditekan.
2  Terdapat speedometer yang menunjukan kecepatan box datang .
3. Terdapat waktu sebagai score yaitu lamanya user bertahan.
4. Cara bermain simple hanya keyboard atas, bawah, kiri, kanan dan                      spasi.
5. Terdapat beberapa achievment atau pencapaian.
6. Terdapat Efek Suara.
7. Terdapat Backsound.

5.  Rancangan Permainan.
Perangkat Lunat yang digunakan:

Corel Draw
Corel Draw adalah salah satu software khusus yang berbasiskan pada sistem vector, dan bisanya di pakai dalam suatu pembuatan objek (making image). Tool – tool pada software ini cukup kompleks untuk membuat suatu gambar vector, tetapi tidak tidak menutup kemungkinan software ini dapat digunakan untuk pengeditan terhadap suatu objek / image (raster) yang ada, hanya saja pengeditan yang dapat dilakukan sangat terbatas.

Scratch
Program scratch merupakan bahasa pemprograman baru yang membantu anak-anak dalam membuat cerita interaktif, animasi, dan game. Scratch adalah sebuah bahasa pemrograman untuk lingkungan belajar yang memungkinkan pemula untuk mendapatkan hasil tanpa harus belajar menulis sintaksis yang benar terlebih dahulu. Bahasa pemrograman ini dibuat oleh MIT Media Lab dari Massachusetts Institute of Technology. Dengan Scratch, pengguna dapat membuat animasi, permainan dan lain-lain. Konsep Scratch adalah konsep menyusun blok-blok perintah (visual). Pengguna dapat memprogram dengan menyusun blok-blok berisi perintah (disebut blocks) seperti bergerak, bersuara, atau berinteraksi ketika suatu tombol keyboard ditekan.



Rancangan Permainan
Game ini termasuk kedalam genre arcade, Game Arcade adalah genre game komputer yang mengandalkan ketangkasan pemainnya dalam memegang kontrol.

Ciri-ciri game arcade adalah mempunyai level yang singkat, kontrol yang mudah, serta tingkat kesulitan yang bertambah dengan cepat. Jenis game ini dirancang untuk memancing rasa penasaran pemain serta tidak membutuhkan jalan cerita yang bagus. Game seperti ini membutuhkan waktu belajar yang relatif singkat.

Pada game ini pemain diuji refleks, akurasi, dan waktu yang tepat untuk melewati box yang muncul. Inti dari game ini adalah anda di representasikan sebagai stickman yang harus melewati setiap box yang datang, cara melewatinya yaitu mengikuti tanda panah atas, bawah, kiri, atau kanan. Jika box bertanda panah atas maka pemain harus menekan tombol atas / up pada keyboard. Jika box bertanda panah bawah maka pemain harus menekan tombol bawah / down pada keyboard. Jika box bertanda kiri maka pemain harus menekan tombol kiri / left pada keyboard. Ataupun jika box bertanda kanan maka pemain harus menekan tombol kanan  / right pada keyboard. Pemain harus menekan dengan timing yang pas tidak boleh terlalu cepat atau terlalu lambat pada saat box menuju kearah stickman. Kecepatan laju box semakin lama akan semakin cepat inilah tingkat kesulitannya. Terdapat pula pencapaian atau achievment .

Di game ini terdapat 11 Sprites (actor dalam program ). Sprites 1 sebagai penanda button  up / atas pada keyboard yang sedang ditekan. Sprites 2 sebagai penanda button  down / bawah pada keyboard yang sedang ditekan. Sprites 3 sebagai penanda button  left / kiri pada keyboard yang sedang ditekan. Sprites 4 sebagai penanda button  right / kanan pada keyboard yang sedang ditekan. Sprites 5 sebagai box yang datang. Sprites 6 sebagai speedometer.  Sprites 7 sebagai Achievment/pencapaian pemain. Sprites 8 sebagai penanda waktu yang telah ditempuh. Sprites 9 sebagai tampilan awal game. Sprites grass sebagai jalan atau trail. Sprites stickman sebagai stickman atau karakter pemain.

Stage atau backdrop adalah latarbelakang atau tampilan dimana kita meletakkan sprite kita. Bakcground bisa ditambahkan dari file dalam komputer itu sendiri. Anda bisa menggunakan gambar yang sudah disediakan pada Backdrop Library. Disini saya membuat stage berwarna abu-abu.














6.  Rancangan Tampilan .
            Pada game ini menggunakan tampilan yang sederhana. Pada tampilan awal terdapat gambar stickman sedang berlari, terdapat pula komponen tanda panah sebagai icon dari keyboard. Terdapat juga judul dari game ini yaitu “ Cepat Lari Tepat “ yang mempunyai arti pemain harus memainkan karakter stickman dan harus tepat dalam menekan atas, bawah, kiri , dan kanan pada keyboard.
            Pada tampilan game yang sedang berlangsung . stickman terdapat di tengah yang sedang berlari diatasnya terdapat sprites penanda atas. Pada bagian bawahnya terdapat sprites penanda bawah. Pada bagian kanannya terdapat spites penanda kanan . pada bagian kiri terdapat sprites penanda kiri. Pada bagian bawah kanan terdapat waktu yang menghitung lamanya pemain dapat bertahan, dan pada bagian kiri bawah terdapat speedometer yang menunjukan waktu box akan melaju.

7.  Screenshoot Aplikasi .











8.  Penutup.
Scratch merupakan sebuah aplikasi yang memungkinkan kita untuk membuat sebuah games dan simulasi pembelajaran tanpa harus berkutat dengan bahasa pemrograman. Bahasa pemrograman yang rumit tersebut diganti dengan tombol tombol yang mudah untuk diaplikasikan secara mudah dengan memakai konsep blok pemrograman yang dapat di click drag and drop, jadi pemrogramannya menjadi mirip menyusun blok blok konstruksi LEGO.
Scratch mendukung adanya pengaturan dan penambahan suara untuk animasinya, Penambahan untuk banyak gambar yang mendukung ide cerita sebuah animasi ataupun games. Selain itu aplikasi ini juga bisa digunakan untuk pembelajaran kepada siswa dalam hal Problem Solving Skills, dan aktifitas yang memperkenalkan secara dini Logika dan Matematika.
Pada game ini tujuannya untuk melatih konsentrasi, melatih ketepatan/kesatuan pikiran dan gerakan, menguji kesabaran & Ketenangan, dan sebagai media refresing.

9.  Kesimpulan.
Game merupakan sebuah alat untuk bermain dan refreshing yang sangat berkembang akhir-akhir ini dalam lingkungan masyarakat. Saat ini game telah berkembang menjadi sebuah alat ataupun media yang bisa digunakan sebagai sarana belajar.
Permainan yang dimaksud dalam game juga merujuk pada pengertian sebagai “kelincahan intelektual” (intellectual playability). Sementara kata “game” bisa diartikan sebagai arena keputusan dan aksi pemainnya. Ada target-target yang ingin dicapai pemainnya. Kelincahan intelektual, pada tingkat tertentu, merupakan ukuran sejauh mana game itu menarik untuk dimainkan secara maksimal. Game menjadi salah satu pilihan utama untuk mengisi waktu senggang setelah berakifitas.
Game Arcade adalah genre game komputer yang mengandalkan ketangkasan pemainnya dalam memegang kontrol.
Ciri-ciri game arcade adalah mempunyai level yang singkat, kontrol yang mudah, serta tingkat kesulitan yang bertambah dengan cepat. Jenis game ini dirancang untuk memancing rasa penasaran pemain serta tidak membutuhkan jalan cerita yang bagus. Game seperti ini membutuhkan waktu belajar yang relatif singkat.
Kesimpulannya Game ini bermanfaat untuk melatih konsentrasi, melatih ketepatan/kesatuan pikiran dan gerakan, menguji kesabaran & Ketenangan, dan sebagai media refresing.

Untuk Bermain Secara Online atau anda ingin mendownloadnya klik link :